Selasa, 25 November 2014

Hujan di hari ini

Hari ini aku mungkin pulang sore, karena nantinya akan ada kumpul membahas tugas untuk suatu mata kuliah. Kujalani kuliah ku seperti hari-hari biasa. Hari ini juga ada praktikum di kampus, praktikum kali ini adalah tentang jaringan komputer. Matakuliah ini agak rumit tapi cukup menyenangkan, Hahaaa.
Tak kusangka senja sore akan datang, langit yang tadi cerah sekarang mulai berawan. Mungkin itu adalah pertanda akan datangnya sang hujan, dan ternyata benar. Hujan tipis jatuh terlebih dahulu dan membasahi tanah. Tak lama kemudian hujan lebat pun datang, serta petir pun turut ikut menyambar-nyambar. Saat itu aku berada di dalam kelas, sedang berdiskusi tentang diskusi matakuliah. Aku duduk di paling belakang, rasanya agak sedikit membosankan. Aku sempatkan untuk tidur di bangku yang aku duduki, tak lama kemudian aku terbangun dan menuju ke toilet untuk mencuci muka, Yaaa agar sedikit segar. Tapi saat itu masih hujan. Jujur saja, ketika turun hujan hatiku terasa sedikit lebih tenang. Hahaaaha ^_^

Senin, 24 November 2014

Hakikta Memberi dan Diberi


Untuk permulaan, aku akan bertanya tentang suatu hal kepada kalian, ini hanya tentang pemberian yang baik. 


Jika kalian diberi, apakah kalian akan memberi ? Mungkin saja kalian akan membalas memberi.

Jika kalian tidak diberi, apakah kalian akan memberi ? Mungkin saja kalian akan enggan memberi, atau mungkin ada yang akan tetap memberi.


Sekarang, jika kalian kehilangan suatu barang dan barang itu adalah suatu pemberian. Maka apa yang akan ada lakukan dan rasakan, Apakah diam, tetap tenang, bergumam ?


Dan Sekarang, jika kalian bertemu dengan orang yang menghilangkan barang mu, dan anda tidak tahu bahwa orang itu sengaja atau tidak sengaja menghilangkan barang itu dan anda juga tidak tahu alasannya untuk apa, maka apa yang akan anda lakukan ?

Apakah diam, tetap tenang, bergumam, meminta mengembalikannya atau bahkan setelah itu akan dendam ?



Saya akan memberikan suatu penjelasan, mungkin bisa diterima atau tidak. Itu terserah anda. Hahaaa...

Ketahuilah, semua yang ada dalam anda entah itu raga, nyawa, jiwa, cinta, dan rasa semua adalah pemberian dari-NYA. Yaa, hanya Allah swt lah yang mampu memberikannya, dan pemberiannya itu akan selalu ada meskipun anda tidak memberikan apa-apa kepadanya-NYA. "Inilah pemberian tanpa Syarat", berterima kasih lah kepada-NYA dengan selalu bersyukur dengan pemberiannya. Karena DIA lah yang Maha tau apa-apa yang terbaik oleh mu dan bagi mu.

Cara Allah swt mencintai manusia mungkin berbeda dengan cara manusia mencintai sesamanya, namun cinta-NYA itu akan selalu ada. Jika kita faham akan itu, maka kita akan sadar bahwa semua yang kita miliki adalah pemberian dari-NYA. Jika kau kehilangan barang pemberian yang berharga, jika kau kehilangan orang yang kau cinta. PERCAYALAH!!! Allah swt akan selalu ada, dan akan selalu memberi dan memberi semua apa-apa yang baik oleh mu dan bagi mu selama kau pun juga mau "Berusaha dan Berdoa". Allah swt tidak pernah meninggalkanmu walau kau merasa jauh, Allah swt akan selalu berada di dekatmu hingga akhir hayatmu.

Mungkin anda bosan dengan ajakan melakukan kebaikan, tapi jika saja anda tahu bahwa yang mengajak jauh lebih bosan dari pada anda. Tapi ini akan tetap dilakukan karena untuk suatu kebaikan.

Kembali ke pertanyaan tadi, yang belum sempat terjawab.
Ehm, mungkin setelah membaca kilasan tadi, anda bisa menjawab sendiri yaa. Hahaa ^_^

Karena ada alasan

Aku faham cara untuk dijauhi
Itu bukan pinta ku, melainkan buah dari keinginanmu
Prioritasku adalah kenyamanan mu bukan hayalan ku
Jangan terlalu hiraukan aku, aku hanyalah diriku
aku mungkin hanyalah debu

Dan,
Puisi lusa ku itu palsu
Aku tak merasakan cinta, aku hanya sekedar suka
Namun itu dulu dan sudah mulai pudar
Karena aku tahu, ada orang di samping mu

Ketahuilah,
Aku sudah menyerah sejak dulu, saat ketika empat mata
menyerah ku dalam artian untuk mendapatkanmu
Jika lusa ku bilang tak akan menyerah
menyerah ku dalam artian untuk mendoakanmu

Inilah,
Doa ku bukan hanya untuk seseorang
Doa ku adalah untuk semua orang
Dirimu, dirinya, dan mereka juga termasuk semua orang
Dan hanya tuhan yang tahu seperti apa doa ku

Tenanglah,
Doa ku adalah tentang kebaikan...